Kecelakaan Tunggal di Kedung Wonokerto Prambon, Seorang Ibu Dilarikan ke RS Anwar Medika

PATROLISERGAPNEWS.COM – Wonokerto – Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di wilayah Kedung Wonokerto, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, pada pagi hari sekitar pukul 09.10 WIB, Selasa. Seorang ibu pengendara sepeda motor mengalami luka-luka setelah menabrak sebuah truk bermuatan kayu palet yang sedang berhenti di depan bengkel.

Berdasarkan informasi di lokasi kejadian, korban diketahui melaju dari arah utara menuju selatan ke arah Prambon. Sesampainya di lokasi kejadian, sepeda motor yang dikendarai korban diduga kehilangan kendali dan oleng ke kiri, sehingga langsung menabrak bagian belakang truk yang sedang terparkir.

Truk tersebut diketahui bermuatan kayu palet dan berhenti di depan bengkel karena hendak melakukan servis. Truk tersebut telah berhenti sekitar 10 menit sebelum kejadian berlangsung.

Akibat benturan keras, korban mengalami luka dan langsung mendapatkan penanganan awal dari warga sekitar. Sekitar pukul 09.31 WIB, ambulans dari Prambon tiba di lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban. Selanjutnya korban dibawa ke RS Anwar Medika guna mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.

Petugas dari Polsek Prambon, yakni P. Indra dan P. Burhan, turut mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penanganan awal kasus kecelakaan. Polisi juga melakukan pengamanan dan pengambilan sepeda motor (SPD) milik korban sebagai bagian dari proses penyelidikan.

Kasus kecelakaan lalu lintas tersebut selanjutnya dilimpahkan ke Polresta Sidoarjo untuk penanganan dan penyelidikan lebih lanjut guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan.

Pihak kepolisian mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar selalu berhati-hati, menjaga kecepatan, dan memperhatikan kondisi kendaraan, terutama saat melintas di jalur yang padat aktivitas kendaraan besar.

Reporter : Evi

Share Berita:
  • Related Posts

    Sudah Dibayar dan Ditempati Belasan Tahun, Tanah di Bergas Mendadak Diminta Kembali oleh Penjual

    Atas dasar itu saya melaporkan peristiwa tersebut ke Polres Semarang

    Share Berita:

    Lanjutkan
    Polri Terus Maksimalkan Upaya Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang, Libatkan Ratusan Personel hingga Unit K9

    penyisiran kembali dimaksimalkan dengan melibatkan sekitar 150 personel gabungan yang dibagi dalam beberapa SRU/regu

    Share Berita:

    Lanjutkan

    Tinggalkan Balasan

    Anda Melewatkan

    Miris, Gedung SDN 4 Peudada Bireuen Rusak Parah, Siswa dan Guru Cemas Tertimpa Plafon

    Miris, Gedung SDN 4 Peudada Bireuen Rusak Parah, Siswa dan Guru Cemas Tertimpa Plafon

    Satgas PRR dan BNPB Tinjau Langsung Percepatan Rekonstruksi Pascabencana di Aceh Timur dan Aceh Utara

    Satgas PRR dan BNPB Tinjau Langsung Percepatan Rekonstruksi Pascabencana di Aceh Timur dan Aceh Utara

    Nabil FC Berhasil Maju Babak Selanjutnya Setelah Mengalahkan PSC Young Abadi

    Nabil FC Berhasil Maju Babak Selanjutnya Setelah Mengalahkan PSC Young Abadi

    Polres Pidie Gotong Royong Bersihkan Jalan Terdampak Banjir di Gampong Baro Yaman

    Polres Pidie Gotong Royong Bersihkan Jalan Terdampak Banjir di Gampong Baro Yaman

    Sudah Dibayar dan Ditempati Belasan Tahun, Tanah di Bergas Mendadak Diminta Kembali oleh Penjual

    Sudah Dibayar dan Ditempati Belasan Tahun, Tanah di Bergas Mendadak Diminta Kembali oleh Penjual

    PANAS! Syamsuri Lapor Balik H. SMDN ke Polda Kalteng, Dugaan Pengaduan Palsu dan Pencemaran Nama Baik Mengemuka

    PANAS! Syamsuri Lapor Balik H. SMDN ke Polda Kalteng, Dugaan Pengaduan Palsu dan Pencemaran Nama Baik Mengemuka